Yerusalem kini menjadi polemik internasional. Hal ini setelah Trump mengakui kota suci agama abrahamik itu sebagai ibu kota Israel. Sudah sejak dahulu kota tua ini diperebutkan dengan sentimen agama. Tapi siapa yang pertama menghuni Yerusalem?
Bangsa tersebut adalah bangsa Kanaan. Siapa mereka? mereka diasosiasikan sebagai penghuni Levant (kini wilayah disekitar Palestina dan Israel, termasuk Yerusalem). Bangsa Kanaan merupakan bangsa yang berbahasa semit kuno.
Seperti dilansir stanford.edu (diakses 15/12/2017), dalam jurnal yang berjudul Genetic and The Archeaology of Ancient Israel yang ditulis oleh sekelompok profesor dari Stanford University, Alkitab beberapa kali menyebut Kanaan sebagai sebuah etnis bangsa. Dalam Kitab Yosua, orang Kanaan termasuk dalam daftar bangsa yang dimusnahkan yang kemudian digambarkan sebagai bangsa Israel yang telah dimusnahkan.
Dalam buku The History of God karya Karen Armstrong, Bangsa Kanaan dahulu menyembah berhala dan berhaluan politeistik. Oleh sebab itu, Ibrahim atau Abraham dan keturunannya menuju kesana dan mencoba menyebarkan agama monoteis atau agama yang menyembah satu tuhan.
Tujuan utama dari Ibrahim dan keturunannya adalah membersihkan masyarakat dari penyembahan berhala. Apalagi tuhan sudah menjanjikan tanah yang besar (Levant atau kini Israel) bagi Ibrahim.
Agama yang dimaksud diatas tergantung perspektif kalian dan apa agama kalian. Karena baik dalam Yudaisme, Kristen, maupun Islam, Ibrahim atau Abraham adalah nabi besar yang diakui. (kaptenhistori)
