Cerita Kita - Jauh sebelum dipopulerkan oleh Louis Reard, seorang insinyur teknik asal Prancis, pakaian wanita yang semodel dengan bikini sebetulnya telah ditemukan muncul sejak tahun 5600 SM. Ilustrasi wanita mengenakan pakaian seperti bikini, ketika sedang berolahraga atletik di era Romawi, telah ditemukan di beberapa lokasi, seperti di Villa Romana del Casale. Bagaimanapun, tetap saja, peran Reard tak bisa dikesampingkan, karena dia yang memperkenalkan nama "bikini".
Pada 5 Juli 1946, empat hari setelah uji coba nuklir Amerika Serikat di Pulau Bikini Atoll, Leard mengenalkan pakaian yang dia klaim sebagai "lebih kecil dari baju renang terkecil di dunia". Perilisannya muncul seiring dengan harapan popularitas yang akan "meledak" selayaknya tes nuklir di Bikini Atoll.
Reard pun sangat berharap rancangan bikininya dapat lekas booming dan laku di pasaran. Sayangnya, realitas tidak sesuai dengan ekspektasinya. Ketika pertama kali dirilis tak ada seorang pun model wanita di Prancis yang berani mempromosikannya.
Nasib Reard untungnya terselamatkan oleh Micheline Bernardini, bukan model tetapi penari bugil, yang berani memakai bikini untuk pertama kalinya pada 11 Juli 1946 di komplek kolam renang Piscine Molitor, Paris. Berkat dialah bikini mendapatkan popularitasnya.
![]() |
| Ilustrasi wanita Romawi mengenakan pakaian seperti bikini | Wikimedia Commons |
Setelah dikenal ke seluruh penjuru dunia, bikini sempat dilarang dari kontes kecantikan karena dianggap "tidak pantas". Mulanya Miss World Contest yang melarangnya di London pada tahun 1951, kemudian juga dilarang di Belgia, Italia, Spanyol dan Australia, dan pakaian ini bahkan dinyatakan "berdosa" oleh Vatikan.
Sekali lagi setelah tersungkur, popularitas bikini kembali melesat tak terbendung, berkat adegan bintang film Kirk Douglas yang bermain-main di Pantai Cannes dengan aktris muda Prancis, Bridget Bardot. Wanita ini lantas dipuji secara luas karena telah mempopulerkan bikini dengan spektakuler. Bardot bahkan diklaim telah memberikan dampak promosi lebih besar untuk Prancis dalam neraca perdagangan internasional daripada seluruh yang telah dilakukan oleh industri mobil Prancis. (Kumparan)

